Powered by Blogger.
===================================================================
Assalamualaikum Sobat Saham Ceria,
Salam sejahtera bagi kita semua,

Untuk meningkatkan kemampuan menulis sobat, silahkan tulis artikel mengenai pasar atau saham, cara kamu memahaminya, suka duka, awal mula, cita-cita, harapan, kesalahan hingga cara memperbaikinya, bedah buku / tulisan trader lain, mitos, dan sebagainya. Ada banyak sekali hal yang bisa kamu tuliskan.

Lebih disukai yang berisikan pengalaman ataupun paparan yang sarat dengan logika dan argumen yang kuat, sehingga sobat lain bisa belajar dari pengalamanmu itu.

Kirimkan tulisan kamu ke sahamceria1@gmail.com dengan format :

Nama penulis : boleh nama pena ataupun nama asli
Email :
Link Blog : (kalau ada)
Judul :
Uraian :
Referensi : (kalau ada)

Panjang tulisan antara 4000-5000 karakter. Tulisan yang menarik akan saya posting di blog ini. Dulu saya memulai untuk memahami pasar ini lewat menulis. Siapa tahu kamu pun juga begitu.

Semoga sukses dan salam trader!
===================================================================

Support dan Resisten Harian, Trading Plan?

Posted by Saham Ceria

Support dan Resisten Harian - 1
Mimpinya seorang trader itu adalah bisa menebak support dan resisten harian sebuah saham. Tujuannya tentu untuk mengail profit jangka pendek. Jika hal itu bisa konsisten dilakukan, maka terbuka peluang untuk menggandakan profit melalui akun margin. Itulah mimpi. Entah bisa jadi nyata atau tidak. Tapi dari pengalaman mengutak-atik grafik teknikal, memprediksi support dan resisten harian, baik saham maupun indeks, adalah kerjaannya orang kurang kerjaan.

Support dan Resisten Harian - 2
Banyak sekali seni menghitung support dan resisten ini, mulai dari menggunakan fibonacci s/d pivot. Untuk menghitung S/R secara harian, pivot adalah pilihan yang paling disukai. Banyak sekali ragam formulanya. Saya sendiri pun tak ingat lagi sudah berapa banyak model pivot yang saya coba. Ada camarilla pivot point, bahkan Gann pivot pun ada. Rata-rata tujuannya untuk menghitung support harian dan digunakan untuk day trading. Pivot ini sangat umum digunakan oleh para trader forex, dan digunakan juga oleh trader saham.

Support dan Resisten Harian - 3
Awal-awal mengenal pivot sekitar 5 tahun lalu, saya langsung suka. Ya apapun yang berkaitan dengan hitungan matematis, saya suka. Terkadang hitungannya tepat, terkadang tidak. Sehingga muncul rasa penasaran saya, apakah hitungan pivot ini bisa untuk memprediksikan naik turunnya saham besok? Kalau turun ke berapa, kalau naik ke berapa? Lama kelamaan analisa pivot ini bukannya mempermudah, malah tambah mempersulit. Tidak ada gambaran apapun yang bisa diberikannya, selain support dan resisten harian yang tingkat reliabilitasnya sangat diragukan. Kenapa begitu? Saya akan jelaskan alasannya.

Pertama, pasar saham itu tidak bisa dilihat melalui timeframe jarak pendek. Saya meyakini bahwa semenjak awal bursa saham itu tidak didesain untuk trading jarak pendek, melainkan jarak panjang. Namun, likuiditas yang besar ditambah volalititas yang tinggi membuat harga sangat cepat berubah. Fluktuasi harian ini seperti remah-remah roti jatuh ke lantai. Ini yang selalu diincar-incar day trader. Apabila itu dikutip satu per satu, maka dalam sebulan jumlah akumulatifnya tentu akan cukup lumayan. Sudah terlalu sering saya mendengar trader mengatakan, "Kalau dalam sehari bisa profit 3%, maka dalam sebulan bisa 60%!" Ya memang hitungan di atas kertas seperti itu. Tapi itu bukan pekerjaan yang mudah. Di BEI terdapat lebih dari 400 macam saham. Mana yang kira-kira akan menghasilkan 3%? Mau pake jurus apapun, tidak bakalan bisa memilih satu saja saham yang akan naik 3% dalam sehari. Kalaupun bisa, harus diketahui seberapa besar kapitalisasinya. Apakah kamu berharap bisa membenamkan uang Rp100 juta pada saham berkapitalisasi kecil untuk trading harian? Ataukah kamu menunggu saham berkapitalisasi besar saja? Ketika kamu mengubah strategi memilih saham, maka trading harian dengan S/R harian ini akan terdengar seperti dongeng saja. Karena apa? Karena ketika kita melakukan trading harian, sebenarnya kita tidak bisa menentukan pilihan terlalu lama. Harus pada saat itu juga. Apa yang terlihat, itu yang dihajar. Justru kalau terlalu lama memilih, potensi profit bisa lenyap.

Kedua, pergerakan saham itu amat sangat dipengaruhi oleh supplai dan demand. Ketika supplai menipis, maka demand yang menebal. Dan sebaliknya. Supplai dan demand ini dipengaruhi oleh 5 faktor, yaitu :
  1. Likuiditas
  2. Laba perusahaan
  3. Valuasi saham
  4. Suku bunga, dan
  5. Sentimen
Untuk mengamati supplai dan demand ini tidak cukup dalam satu hari. Aslinya trader-trader saham ini berlakon persis seperti Sniper. Ia memantau saham yang sama dari hari ke hari, mengabaikan saham yang lain. Dia tidak peduli kehilangan kesempatan di saham lain, asalkan ia mengetahui persis pergerakan saham incarannya dari hari ke hari. Dan ketika momentum itu tiba, dia bisa mengenalinya dengan baik sekali dan... bingo! Jika sudah cukup terlatih, ia bisa mengamati 5-7 saham sehari-hari sekaligus. Saham yang sama. Itu ke itu juga. Bisa big caps, tapi tak jarang yang small caps. Jadi memilih saham itu bukan seperti memetik bunga dari sembarang tempat dan waktu, melainkan karena sudah lama mengikuti. Smart money pasti akan meninggalkan jejak. Itu yang sedang dilacak. Dan itu tidak bakalan ketemu lewat pivot.

Ketiga, akumulasi dan distribusi itu butuh waktu yang sulit diukur. Akumulasi adalah aksi mengumpulkan saham. Sedangkan distribusi adalah aksi membuang saham. Keduanya bisa dilakukan secara cepat, tapi yang sering terlihat justru dilakukan dalam periode yang cukup panjang. Paling cepat 5 hari, paling lama bisa 3 bulan atau lebih. Dalam rentang waktu tersebut, harga biasanya bergerak flat. Dalam kondisi flat, penggunaan S/R harian nyaris tak ada gunanya.

Keempat, sangat sulit menyusun rencana trading dengan S/R harian. Alasan yang keempat inilah yang menjadi alasan utama saya kenapa saya tinggalkan hitungan support harian ini. Untuk seorang trader, kita butuh informasi dimana kemungkinan level support idealnya dan dimana level resisten idealnya. Volatilitas harga akan terjadi saban harinya dengan ritme yang acak. Tidak mungkin kita memantau S/R kecil-kecil seperti skala pivot point. Karena itu kita mesti punya map yang lebih besar agar dapat memuat informasi lebih banyak. Sehingga nantinya diharapkan terlihat S/R mayor dengan tingkat reliabilitas yang jauh lebih baik. Dan itu sudah pasti tidak bisa diberikan oleh S/R harian.

Tidak cuma di saham, di indeks saham pun tidak ada gunanya menghitung S/R harian. Jangan perlakukan pasar seperti itu. Hampir semua analisa sekuritas yang pernah saya baca selalu menuliskan support dan resisten harian indeks saham. Ini seperti sebuah keharusan dalam analisa sekuritas. Kalaupun info tersebut kebetulan pas, terus buat apa? Kalau ternyata meleset, terus kenapa? Berpengaruh apa tidak pada trading plan semula? Buat apa kita menghitung S/R harian yang jelas-jelas tingkat reliabilitasnya sangat lemah? Tidak cuma analis, bahkan teman-teman trader pun hobi menghitung S/R harian yang kegunaannya masih tanda tanya sampai ini hari.

Related Post



Unknown said...

Blog sebagus ini knp jarang ad yg comment..Heraaan.. :Q

Tech Gear said...

Gpp kl ga dikomen pak. Udah dikunjungin gini pun, saya udah seneng kok. Selamat menikmati artikel2 yg lainnya jg pak irfan rezo. Kbyakan saya tulis brdasarkan pengalaman dan hobi saja. Tp bkn niat ngajarin jg.. :D

Unknown said...

Absurditas paling yg paling absurd dari semua trading strategy, menurut opini saya, adalah kepercayaan terhadap garis support dan resisten yg digambar dengan cara tarik garis dari harga plg bawah/plg tinggi di masa lalu terus dihubungkan secara horizontal ke harga periode sekarang.

Anonymous said...

Baru nemu Blog ini,, sangat mencerahkan..
Thanks admin..

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...