Powered by Blogger.
===================================================================
Assalamualaikum Sobat Saham Ceria,
Salam sejahtera bagi kita semua,

Untuk meningkatkan kemampuan menulis sobat, silahkan tulis artikel mengenai pasar atau saham, cara kamu memahaminya, suka duka, awal mula, cita-cita, harapan, kesalahan hingga cara memperbaikinya, bedah buku / tulisan trader lain, mitos, dan sebagainya. Ada banyak sekali hal yang bisa kamu tuliskan.

Lebih disukai yang berisikan pengalaman ataupun paparan yang sarat dengan logika dan argumen yang kuat, sehingga sobat lain bisa belajar dari pengalamanmu itu.

Kirimkan tulisan kamu ke sahamceria1@gmail.com dengan format :

Nama penulis : boleh nama pena ataupun nama asli
Email :
Link Blog : (kalau ada)
Judul :
Uraian :
Referensi : (kalau ada)

Panjang tulisan antara 4000-5000 karakter. Tulisan yang menarik akan saya posting di blog ini. Dulu saya memulai untuk memahami pasar ini lewat menulis. Siapa tahu kamu pun juga begitu.

Semoga sukses dan salam trader!
===================================================================

Financial Freedom, Kursi Yang Diletakkan Di Atas Kepala - Bagian 1

Posted by Saham Ceria

Ini cerita tahun 2003 silam. Saya sedang menunggu abang saya di lobi hotel Peninsula, Jakarta, yang saat itu sedang mengikuti acara seminar marketing dari Pak Tung Desem Waringin. Tiba-tiba datang seorang laki-laki sambil menyandang tas menawarkan saya sebuah produk Royal Jelly melalui sistem MLM. Produk kesehatan yang mengandung madu ini memang punya banyak sekali khasiatnya. Tapi bukan itu yang jadi perhatian saya. Saya cuma tertarik pada saat ia menjelaskan keinginannya untuk mencapai bebas finansial (financial freedom). Dan ia merasa yakin bahwa MLM inilah cara untuk mencapai cita-citanya itu. Saya paham ia menceritakan itu semua untuk memotivasi saya bergabung dengannya. Ia sendiri mengaku bahwa ia sebenarnya seorang lulusan sarjana tehnik yang akhirnya memilih profesi itu sebagai langkah untuk menuju bebas finansial. Sebagai tambahan informasi, saya tidak anti MLM karena saya pun bergabung dengan MLM. Tapi untuk satu alasan, saya tidak begitu yakin MLM menjadi jalan menuju bebas finansial.

Langsung saja, apa sebenarnya bebas finansial itu? Dari wikipedia, definisinya kira-kira sbb :

Financial independence is generally used to describe the state of having sufficient personal wealth to live, without having to work actively for basic necessities.
Seperti biasa, wikipedia selalu memberikan definsi yang sulit dimengerti. Wikipedia mau mengarah pada pengertian bahwa kebebasan finansial itu merupakan kondisi hidup kaya raya tanpa harus capek-capek bekerja. Jadi konsep bebas finansial itu adalah KAYA. Walaupun ia menggunakan istilah 'sufficient personal wealth to live' yang mana konotasinya menjadikan kekayaan itu sendiri bersifat relatif bagi masing-masing orang (karena cukup itu sifatnya relatif), tapi pada kalimat selanjutnya ia malah menuliskan 'without having to work actively for basic necessities' yang mana satu-satunya kondisi yang bisa melakukan itu adalah dengan menjadi kaya raya dari hasil pekerjaan sebelumnya alias pensiun. Ini menurut wikipedia.

Saya coba cari definisi lain dan menemukan ini.
Financial freedom happens when your wants and your needs are exceeded by your passive income.
Nah, ini lebih blak-blakan lagi. Definisi di atas terang-terangan menyebutkan income pasif sebagai syarat mencapai bebas finansial. Adapun beberapa sumber pasif income itu adalah :
  1. Rental properti
  2. Dividen dari saham, return dari yield obligasi
  3. Deposito
  4. Royalti dari hasil kreativitas sendiri, seperti buku, musik, dan hak paten lainnya
  5. Pensiun dan Jaminan hari tua
  6. Pemilik bisnis
  7. MLM
Selanjutnya, saya temukan definisi sbb :
Put simply, financial freedom is the ability to spend our time as we desire, without financial constraints.
Financial freedom itu sendiri juga disebut sebagai financial independence atau pensiun dini (early retirement). Itu adalah sinonim-sinonimnya. Jadi dalam hal bebas finansial, ada 2 poin penting yang menjadi acuan :
  1. Pensiun dini, yang artinya tidak lagi bekerja. Bukan pensiun karena sudah lewat usia produktif. Karenanya pensiun PNS tidak masuk hitungan.
  2. Sudah berkecukupan.
Nah, sekarang coba jawablah masing-masing, ada atau tidak kondisi dimana kita bisa pensiun dini dan tak perlu lagi bekerja? Bahkan MLM paling piawai sekalipun harus tetap beli produk buat menambah poin bulanannya. Kita tidak berbicara bagaimana idealnya bebas finansial itu, tapi kita berbicara tentang bebas finansial itu pada duduknya semula yaitu pensiun dini dan berkecukupan. Jangan sampai kursi diletakkan di atas kepala, karena bukan di situ tempatnya.

Katakanlah kita memiliki rumah kontrakan yang menghasilkan puluhan juta per tahunnya. Apakah bisa dibilang bahwa kita tidak perlu lagi bekerja? Bukankah pengelola rumah kontrakan itu pun adalah pekerjaan? Sama seperti pemilik bisnis lainnya yang tetap terikat pada komitmennya mengelola bisnisnya, walaupun hanya menghabiskan sedikit waktu untuk itu. Seorang investor yang memenuhi kebutuhan hidupnya dari dividen saham, maka investor itulah pekerjaannya. Dan sebagainya.

Karena kita tidak bisa mengeliminir dua hal yaitu keberadaan pekerjaan tetap dan keberadaan waktu, maka sebenarnya konsep bebas finansial ini bergeser. Bukan soal seberapa kaya, tapi seberapa banyak waktu yang dihabiskan untuk mencari kekayaan itu. Bebas finansial itu adalah kondisi dimana seseorang hanya menghabiskan waktu sedikit untuk bekerja, dan hasilnya sudah mencukupi kebutuhan hidupnya sehari-hari. Sehingga ciri bebas finansial itu nanti ada 3 yaitu :
  1. Lebih banyak waktu yang dihabiskan untuk keluarga ketimbang pekerjaan
  2. Hatinya tidak pernah sangkut ke uang. Karena ketika usahanya hancur, ia dengan mudah membangunnya kembali.
  3. Bebas dari hutang
Orang yang kaya belum tentu bebas secara finansial. Tapi orang yang bebas secara finansial sudah pasti orang kaya, walaupun dia memilih untuk hidup sederhana. Maka ingatlah selalu bahwa konsep bebas finansial itu bukan uang, tapi waktu.

(Bersambung)

Referensi :
  1. http://www.dailyworth.com/posts/2044-what-does-financial-freedom-mean-to-you/7
  2. http://cashcowcouple.com/financial-freedom/what-is-financial-freedom/
  3. http://www.biggerpockets.com/forums/62/topics/62793-a-definition-of-financial-freedom-changed-my-life
  4. http://cashcowcouple.com/financial-freedom/what-is-financial-freedom/#sthash.JV3tTXRs.dpuf

Related Post



Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...